Trik ampuh google terbaru
(update)+++!! Tidak bisa dipungkiri bahwa mbah google ini memang mesin
pencari yang handal, boleh dikatakan dia adalah penguasa segala informasi.
Namun, terkadang informasi yang kita dapatkan kurang relevan dengan apa yang
kita cari. Sudah berjam2 kita mencari sesuatu malah tidak ketemu-ketemu,
jengkel kan? Apalagi kita pergi ke warnet? Huh, sudah banyak waktu yang dibuang
malah informasi gak ada yang cocok. Nah, untuk menghindari itu semua saya
mencoba share beberapa trik ampuh mesin google.
1. Gunakan (sinonim) keyword berbeda tapi artinya sama
Bagaimanapun informasi di internet itu dibuat
oleh manusia. Cara manusia mengungkapkan sesuatu yang sama, bisa saja dengan
bahasa yang berbeda. Misalnya: membuat HP, bisa saja ada
orang yang menulis artikel membuat komputer dengan ejaan lain semacam merakit HP atau rakitan HP.
Jadi jika pencarian informasi sobat tidak
kunjung berhasil coba pikirkan keyword-keyword lain yang kiranya artinya sama. Trik
google yang satu ini membutuhkan kemampun sobat dalam berbahasa, ya
katakanlah semacam sinonim.
2. Malu Bertanya Sesat di jalan (gunakanlah questios pada keyword)
Jika sobat sedang menggunakan google
untuk menjawab pertanyaan? Cobalah juga gunakan kalimat tanya untuk melakukan pencarian
informasi.
- Siapa itu Adolf hittler
- Apa rumus pytaghoras
- Bagaimana cara menggunakan proxy
- Bagaimana cara menggunakan google
hasilnya dengan trik google yang satu
ini adalah selain lebih relevan juga pertanyaan sobat langsung terjawab bukan
!?
3. Paksa Google dengan “tanda kutip” (modus
pemaksaan)
Umpamanya google sobat suruh-suruh untuk
mencari informasi kematian tokoh manga. Dia
mungkin tidak akan memberikan hasil persis sesuai yang kita minta. Hasil
pencarian mungkin akan menjadi seperti ini “kematian
bla bla bla….tokoh di manga
bla…bla”. OK! hasil seperti itu memang tidak bisa disalahkan karena ada faktor
lain daripada hanya sekedar rangkaian keyword dalam menentukan informasi yang
relevan.
Nah supaya menghasilkan pencarian informasi
sesuai rangkaian keyword yang diinginkan. Gunakan salah satu trik google
yaitu Tanda kutip (” keyword “) menjadi “kematian
tokoh manga”. Dengan cara seperti ini akan mengurangi hasil pencarian
ditambah informasi yang ditampilkan akan semakin relevan
4. Gunakan tanda Plus (+) dan Min (-)
Bukan hanya di aritmatika ada penjumlahan dan
pengurangan :) . Google juga bisa kok. tentu saja fungsinya juga
sama. Rahasia Google ini sangat jarang padahal sudah jelas-jelas ditulis
di bagian HELP.
Tanda (+)
untuk menambahkan kata yang ingin dicari pada pencarian informasi. misalkan “kematian tokoh manga” (ingat pakai tanda kutip) lalu khusus untuk tokoh naruto saja . Maka cukup sobat tulis di “kematian tokoh manga” +naruto. Hasilnya selain mencari keyword “kematian tokoh manga” google juga akan menempatkan hasil pencarian teratas jika ada keyword “naruto”.
untuk menambahkan kata yang ingin dicari pada pencarian informasi. misalkan “kematian tokoh manga” (ingat pakai tanda kutip) lalu khusus untuk tokoh naruto saja . Maka cukup sobat tulis di “kematian tokoh manga” +naruto. Hasilnya selain mencari keyword “kematian tokoh manga” google juga akan menempatkan hasil pencarian teratas jika ada keyword “naruto”.
Tanda (-)
Tentu saja digunakan untuk mengurangi hasil
pencarian. Lalu apa gunanya? kenapa kita harus mengurangi hasil pencarian.Ini
dikarenakan google mengindex semua halaman yang dianggapnya penting. Tidak
peduli apakah itu sebenarnya hanya iklan, berita, bookmarking dsb.
Coba sobat bayangkan kita akan mencari soal
psikotes. tapi yang muncul hanya iklan dari orang yang menjual soal psikotes.
Maka dari itu dan oleh karena itu kita gunakan tanda – untuk menghilangkan iklan. Menjadi soal psikotes -iklan.
Bisa juga sobat menggunakan google supaya tidak
mencari di situs tertentu. Terutama situs iklan baris atau situs bookmarking
semacam digg.com atau lintasberita.com. contohnya soal
psikotes – site:lintasberita.com
5. Mencari gambar dengan resolusi yang diinginkan
Kalau
mencari gambar di Google
menurut resolusinya, ini sangat berguna sekali jika kita mencari wallpaper di
"google images" disesuaikan layar monitor kita contohnya :
misal
layar monitor kita resolusinya 1280x800pixel, dan kita mau mencari wallpapaer soccer yang berukuran segitu. Ketik saja di google images search :
Soccer imagesize:1280x800 (mencari walpaper "soccer" dengan resolusi 1280x800 px)
6. Menggunakan karakter (~)
Kalau sobat mencari sesuatu/ googling tapi kata kuncinya kurang/ lupa pakai saja karakter (~). contohnya jika ingin mencari lagu saosin akan tetapi lupa albumnya ketikkan gini aja sob:
6. Menggunakan karakter (~)
Kalau sobat mencari sesuatu/ googling tapi kata kuncinya kurang/ lupa pakai saja karakter (~). contohnya jika ingin mencari lagu saosin akan tetapi lupa albumnya ketikkan gini aja sob:
Highway
Chance~Album
7. Cari dalam rentang numerik dengan
menggunakan titik dua (..)
Jika
Sobat ingin mencari informasi tentang Piala Dunia Sepak Bola peristiwa yang
terjadi di tahun 1980-an, Sobat bisa menggunakan pencarian ini:
World
Cup Soccer 1971..1988
8. Konversi mata uang dengan cepat
Google
juga dapat melakukan konversi mata uang, misalnya:
150
rupiah in dollars
9. Memeriksa waktu saat ini pada
negara manapun di dunia
Fitur
ini memungkinkan Sobat untuk memeriksa waktu saat ini negara atau kota di dunia
sehingga Sobat tidak menelepon seseorang di tengah malam. Untuk memeriksa
waktu, cukup masukkan (waktu) (spasi) dengan (nama kota). Sebagai contoh:
time
Malaysia
10. Menggunakan Google sebagai kalkulator
Google
telah built-in kalkulator, hanya mencoba memasukkan perhitungan seperti
270
* ((55 / 5 ) + 3), sobat akan melihat hasilnya:
270
* ((55 / 5) + 3) = 3780
Ya,
walaupun komputer sobat juga telah dilengkapi kalkulator,
tetapi jika sobat menghabiskan sebagian besar hari sobat di dalam browser, mengetik
perhitungan sobat ke dalam kotak pencarian browser lebih cepat daripada membuka
aplikasi kalkulator sobat.
Oiya, sebagai tambahan yang Cara google menghibur kita, ada dua lagi yang perlu dicoba sobat. Ketikkan “google sphere” pada kotak pencarian google, jangan enter, atau jangan klik search (penelusuran), tapi klik pada “I’m feeling lucky”, atau untuk google.co.id klik pada “Saya lagi beruntung”, dan lihat hasilnya.
Ini merupakan terusan dari posting cara mencari file tercepat di google sebelumnya! Ok. Sekian dulu trik
ampuh google terbaru kali ini semoga bermanfaat (padahal sudah ada sejak
aku masih kecil. . . he3x). Amin.
trik yang bagus untuk mempercepat pencarian di google son......
BalasHapusTrik yang sangat bermanfaat sekali,,,,,
BalasHapusmantabs kawan trik dan tipsnya :)
BalasHapusthanks for share,
BalasHapus